Sunday, May 17, 2020

SUJUD ADALAH KEADAAN PALING DEKAT DENGAN ALLAH




Sujudmu Mengangkat Derajatmu

✍ Seseorang harus mengetahui dalam posisi manakah ia paling dekat dengan Allah swt. Sehingga ia bisa menggunakan kesempatan tersebut untuk berdoa dan memohon ampun kepada-Nya. Dalam hadis ini Rasulullah saw telah mengungkapkan bahwa posisi seseorang yang paling dekat dengan Rabbnya adalah ketika ia dalam keadaan sujud.

👉 Dalam Hadis Sahih Muslim, dari Abu Hurairah bahwa Rasulullah saw bersabda: “Saat paling dekat seorang hamba dengan Rabbnya adalah ketika dia sedang sujud. Oleh karena itu, perbanyaklah berdoa (sewaktu sujud).

✍ Masing-masing amalan memiliki keutamaan sendiri. Begitu juga saat seseorang bersujud kepada Allah swt, adalah sebuah keutamaan yang tidak dimiliki oleh amalan lainnya. Disebutkan dalam sebuah hadis dari Imam Muslim, bahwa Ma'dan bin Abu Thalhah al-Ya'muri berkata, “Aku berjumpa dengan Tsauban (Maulah Rasulullah saw), dan kukatakan (padanya), ‘Beritahu kepadaku tentang sesuatu amal yang harus aku lakukan agar Allah swt memasukan aku ke dalam surga!’ atau aku katakan amal apa yang paling Allah sukai.’ Dia pun terdiam. Lalu aku bertanya lagi, tetapi dia masih terdiam. Kemudian kutanyakan kepadanya kembali untuk yang ketiga kalinya. Lantas dia berkata, ‘Aku telah menanyakan hal itu kepada Rasulullah saw dan beliau menjawab,: "Engkau harus memperbanyak sujud kepada Allah karena setiap kali engkau sujud kepada Allah, pastilah dengannya Allah mengangkatmu satu derajat lebih tinggi sekaligus menghapuskan satu kesalahan (dosa).

👉 Imam Muslim juga meriwayatkan dari Abu Hurairah bahwa Rasulullah saw bersabda: “Apabila anak Adam membacakan Ayat Sajadah, lalu dia bersujud maka syaitan pergi menyendiri sambil menangis dan berkata, ‘Celakalah aku! Dalam riwayat Abu Kuraib menggunakan lafaz "ya waili". Anak Adam diperintahkan bersujud, lalu dia bersujud, dia pun masuk surga. Sedangkan aku diperintahkan bersujud tapi aku menolak, aku pun masuk ke dalam neraka.’

No comments:

Post a Comment